Generasi Baru Indonesia (GenBi) Komisariat UNPAB laksanakan Sosialisasi Beasiswa Bank Indonesia : Tingkatkan Akses Pendidikan Berkualitas

13 February 2024


Universitas Pembangunan Panca Budi bersama dengan Generasi Baru Indonesia (GenBI) Sumatera Utara Komisariat UNPAB melaksanakan Sosialisasi Beasiswa Bank Indonesia dengan tema, “Get to Know How to Be a Part of Bank Indonesia Scholarship”, pada Senin, 12 Februari 2024 di Gelanggang Mahabento UNPAB.

Acara ini bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang cara menjadi bagian dari program beasiswa yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia.

Beasiswa Bank Indonesia merupakan sebuah inisiatif dari Bank Indonesia yang ditujukan untuk mahasiswa Strata-1 di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS), serta pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) terpilih. Program ini bertujuan untuk memberikan dukungan finansial dalam bentuk bantuan biaya pendidikan, tunjangan studi, dan biaya hidup kepada penerima beasiswa.

Sosialisasi ini diadakan dengan tujuan untuk meningkatkan kapasitas generasi muda Indonesia, khususnya mahasiswa UNPAB, sehingga mereka dapat mengakses kesempatan pendidikan yang lebih baik. Acara tersebut dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Rektor UNPAB yang diwakili oleh Rektor I Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni, Siti Anisah, S.T., M.T, Pembina GenBi Sumut, Jazari Abdul Hamid, Perwakilan GenBi Sumut, Zulpan Risky Amanda dan Yudi Trankaly, GenBi Komisariat UNPAB, serta seluruh Mahasiswa dan Mahasiswi UNPAB beserta tamu undangan.

Dalam kesempatan tersebut, Siti Anisah, S.T., M.T, selaku Rektor I UNPAB, memberikan apresiasi yang tinggi terhadap pelaksanaan program Beasiswa Bank Indonesia. Beliau percaya bahwa program ini akan memberikan kontribusi positif dalam meningkatkan kualitas akademis mahasiswa UNPAB serta membantu mereka dalam mengejar cita-cita dan meraih kesuksesan di masa depan.


Akreditasi

Nama Jenjang Status Nomor Tanggal SK Masa Berlaku Nilai Predikat File
Magister Ilmu Pertanian Pascasarjana Terakreditasi 5998/SK/BAN-PT/Ak.P/M/IX/2024 01 January 1970 01 January 1970 Baik
Magister Pendidikan Agama Islam Pascasarjana Terakreditasi 01 January 1970 01 January 1970 Baik
Magister Manajemen Pascasarjana Terakreditasi 1084/SK/BAN-PT/Akred/M/II/2021 24 February 2021 24 February 2026 0 B
Magister Ilmu Hukum Pascasarjana Terakreditasi 5234/SK/BAN-PT/Ak/M/VIII/2024 06 August 2024 06 August 2029 322 Unggul

Visi

Menjadi Unit Pengelola Program Studi Pascasarjana yang Unggul dan Berkarakter Religius pada Bidang Sosial, Humaniora, Sains & Teknologi serta bermanfaat bagi Kemaslahatan Umat

Misi

  1. Menyelenggarakan Kegiatan Pendidikan Pada Bidang Ilmu Bidang Sosial, Humaniora, Sains & Teknologi yang berkarakter religius, bermanfaat bagi kemaslahatan umat serta dapat bersaing di tingkat Nasional dan Internasional.
  2. Menyelenggarakan Kegiatan Penelitian Pada Bidang Ilmu Bidang Sosial, Humaniora, Sains & Teknologi yang dapat bersaing di tingkat Nasional dan Internasional.
  3. Menyelenggarakan Kegiatan Pengebdian Kepada Masyarakat Pada Bidang Ilmu Bidang Sosial, Humaniora, Sains & Teknologi yang dapat bersaing di tingkat Nasional dan Internasional serta bermanfaat bagi kemaslahatan umat.
  4. Membangun Jejaring Tingkat Nasional dan Internasional melalui Kerjasama

TUJUAN

  1. Menghasilkan lulusan yang professional pada Bidang Ilmu Sosial, Humaniora, Sains & Teknologi yang dapat bersaing di tingkat nasional dan internasional serta bermanfaat bagi kemaslahatan umat.
  2. Menghasilkan penelitian dan pengabdian luar negeri yang sesuai dengan bidang Ilmu Sosial, Humaniora, Sains & Teknologi yang bermanfaat bagi kemaslahatan umat.
  3. Memiliki sarana prasarana yang berstandar internasional dalam mendukung capaian kinerja tridharma yang sesuai pada bidang ilmu Sosial, Humaniora, Sains & Teknologi.
  4. Menghasilkan kerjasama tridharma di tingkat nasional dan internasional yang sesuai dengan Bidang Ilmu Sosial, Humaniora, Sains & Teknologi.

Universitas Pembangunan Panca Budi

Pascasarjana

Jl. Jend. Gatot Subroto KM. 4,5 Medan. Telp. 061 8455571, Fax. 061 4514808
Email: unpab@pancabudi.ac.id, Homepage: www.pancabudi.ac.id

"Kampus Asri, Bersih, Lestari dan Hemat Energi"