12 April 2023
Dalam rangka silaturahim DMDI dan BKPRMI serta kunjungan ke Surau YPDHKY dan studi banding ke Perguruan Tinggi Kesehatan, Datuk Rektor beserta tim hadir mengunjungi surau dan perguruan tinggi kesehatan yang terletak di Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada Senin, 10 April 2023.
Turut hadir Datuk Rektor, Dr. H. Muhammad Isa Indrawan, SE., MM, Ka. Sekretariat UNPAB, H. Abdul Razak Nasution, SH.,Int., M.Sc, dan Ketua KAD Komite Advokasi Sumatera Utara, M. Santri Azhar Sinaga.
Dalam kunjungan ke Surau Yayasan Prof. Dr. H. Kadirun Yahya, Datu Rektor beserta tim mengunjungi Surau Burhanul Amin 2 di Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan, yang merupakan salah satu dari 700 Surau/Alkah Dzikirullah di bawah naungan Yayasan Prof. Dr. H. Kadirun Yahya. Dalam hal ini kegiatan yang dilaksanakan adalah adalah silaturahmi Datuk Rektor dengan Pengurus-Pengurus Surau se-Kalimantan Selatan.
Kegiatan Dinas Datuk Rektor dilanjutkan dengan Studi Banding di Perguruan Tinggi Kesehatan pada hari yang sama. Datuk Rektor dan tim berkunjung ke Akademi Kebidanan Banua Bina Husada, yang berlokasi di Kota Banjarbaru, Prov. Kalimantan Selatan. Akbid Banua Bina Husada merupakan salah satu Akbid terbesar di Kota Banjarbaru.
Hal ini dilaksanakan dalam rangka penjajakan kemitraan antara Perguruan Tinggi-Perguruan Tinggi berwangsa Melayu, dimana Rektor UNPAB yang juga Ketua APTISI Wilayah I Sumut, baru saja diberi amanah sebagai Ketua Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) Prov. Sumatera Utara.
06 November 2024
28 October 2024
05 October 2024
19 November 2024
28 September 2024
Menjadi Unit Pengelola Program Studi Pascasarjana yang Unggul dan Berkarakter Religius pada Bidang Sosial, Humaniora, Sains & Teknologi serta bermanfaat bagi Kemaslahatan Umat
TUJUAN